PANTAU LAMPUNG– Mantan Bupati Lampung Tengah, Loekman Djoyosoemarto dikabarkan meninggal dunia.
Kabar duka datang dari Lampung Tengah dan Kota Metro. Mantan Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto berpulang ke pangkuan ilahi.
Loekman dikabarkan meninggal dunia pada Jumat 18 November 2023, pukul 17.48 WIB.
Rencananya, Mantan Bupati Lampung Tengah, Loekman akan disemayamkan di Jalan Flores No. 30, Kota Metro.
”Innalillahi wa innailaihi rojiun…berpulang ke rahmatullah kakanda kami Loekman djoyosoemarto pada jumat 18 november 2023 pukul 17.48 menit dan akan disemayamkan di jl flores no 30 kota metro. Mohon maafkan atas segala kesalahan almarhum,” tulis Anna Morinda.
(*)