Kotabumi, PL – Penumpang kereta api (KA) Kotabumi ke Bandarlampung sepi, sejak diberlakukan surat keterangan negatif Covid 19.
Hal itu terpantau pada Kamis (24/6) pukul 16.45.
Jadwal kereta api Kotabumi-Bandarlampung pukul 17.15, namun penumpang baru sekira 10 orang. Tampak kursi di peron kosong. Suasana lengang.
Menurut penumpang, warga Bandarlampung, sejak diberlakukan pemeriksaan kesehatan penumpang KA memang sepi.
Dikatakannya, untuk meriksa antigen genuse setiap penumpang membayar Rp30 ribu. Sedangkan tiket KA hanya Rp10 ribu.
“Jadi tiap penumpang harus mengeluarkan uang Rp40 ribu. Ini lebih mahal jika memilih transportasi mobil/travel.
“Travel corona ICE hanya Rp30 ribu lewat TOL, waktu tempuh 2 jam,” kata Fitri Angraini, warga Bandarlampung bersama putrinya.
Tapi, lanjut dia, nyaman juga kalau sepi. “Gak desak-desak, tanpa antrean,” ungkapnya.
Iwan, penumpang lain, mengatakan hal sama. “Naik kereta memang lebih longgar, bisa jalan-jalan. Jadi tak masalah lebih mahal Rp10 ribu daripada travel,” katanya.
Selain itu, baik Fitri dan Iwan, dengan meriksa genuse dirinya tahu apakah negatif atau positif terpapar covid.
Meski begitu, Fitri mengharapkan biaya genuse dikurangi. “Misal hanya Rp15 ribu atau Rp20 ribu. Sehingga penumpang travel akan kembali ke KA,” kata dia.
PL 02