PANTAU LAMPUNG – Untuk dapat mengajukan pinjaman melalui fitur DANA Cicil, pengguna diharuskan memiliki akun DANA Premium. Fitur ini menawarkan kemudahan bagi pengguna yang membutuhkan dana cepat untuk berbagai keperluan mendesak, mulai dari kebutuhan sehari-hari hingga pengeluaran tak terduga.
DANA, sebagai aplikasi dompet digital yang populer di Indonesia, menyediakan layanan pinjaman yang aman dan bebas biaya tersembunyi, serta sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Berikut adalah langkah-langkah pengajuan pinjaman DANA Cicil yang perlu diikuti:
Langkah-Langkah Pengajuan Pinjaman DANA Cicil
- Buka Aplikasi DANA
Pastikan Anda sudah mengunduh dan menginstal aplikasi DANA di perangkat Anda untuk mengakses berbagai fitur yang tersedia. - Daftar dan Upgrade ke DANA Premium
Jika belum memiliki akun, lakukan registrasi dan pastikan untuk upgrade akun Anda ke DANA Premium. Pengguna yang ingin mengakses fitur pinjaman perlu memenuhi persyaratan seperti KTP, foto selfie, nomor ponsel aktif, dan pulsa yang cukup. - Pilih Menu DANA Cicil
Setelah berhasil masuk ke aplikasi, pilih menu DANA Cicil di halaman utama untuk mengajukan pinjaman. - Setujui Syarat dan Ketentuan
Baca dengan seksama syarat dan ketentuan yang muncul, lalu beri tanda centang untuk menyetujui. Klik Aktivasi Sekarang untuk melanjutkan proses. - Tunggu Proses Registrasi
Proses aktivasi akan memakan waktu beberapa saat. Setelah berhasil, fitur DANA Cicil Anda akan aktif dan siap digunakan untuk bertransaksi di lebih dari 999 merchant yang mendukung pembayaran QRIS.
Dengan DANA Cicil, pengguna dapat memilih jumlah pinjaman mulai dari Rp500.000 hingga Rp8 juta, dengan pilihan tenor cicilan 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan, sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial.***