PANTAU LAMPUNG- Timnas Indonesia U-20 tengah fokus mempersiapkan diri untuk ajang Piala Asia U-20 2025 yang akan datang. Saat ini, skuad muda besutan Indra Sjafri tengah berlaga di turnamen Mandiri U20 Challenge Series 2025.
Di laga pertama, Timnas Indonesia U-20 harus menelan kekalahan tipis melawan Yordania. Setelahnya, mereka akan menghadapi pertandingan berat melawan Suriah dan India.
Pelatih Indra Sjafri mengungkapkan bahwa meski ingin menunjukkan performa terbaik, ada alasan tertentu kenapa timnya tidak tampil dengan kekuatan penuh. Ia mengakui bahwa dalam pertandingan yang disiarkan langsung, Timnas Indonesia U-20 sengaja menahan potensi terbaik mereka.
“Kami ingin tim tampil lebih baik dan lebih padu, tapi tentu saja kami tidak akan menampilkan kekuatan penuh karena ini disiarkan langsung dan pasti akan dipantau oleh lawan,” ujar Indra Sjafri.
Menurutnya, strategi ini dilakukan untuk menjaga agar lawan tidak mengetahui kekuatan tim secara keseluruhan.
Selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 akan mempersiapkan diri dengan lebih matang untuk laga-laga melawan Suriah dan India, dengan harapan meraih hasil yang lebih baik.***