PANTAU LAMPUNG – Rekrutmen Pendamping Desa 2025 dikabarkan akan dibuka pada Maret mendatang. Bagi masyarakat yang berminat, sebaiknya segera mempersiapkan sejumlah persyaratan yang telah ditentukan.
Pendamping Desa memiliki tugas penting dalam mendukung dan membantu masyarakat desa, khususnya dalam pengelolaan program-program desa seperti Dana Desa (DD), Alokasi Dana Desa (ADD), serta program nasional lainnya yang berkaitan dengan pemberdayaan masyarakat.
Proses pendaftaran Pendamping Desa biasanya diumumkan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) atau lembaga terkait yang mengelola program pendampingan tersebut. Jadwal pendaftarannya setiap tahun berbeda, namun biasanya dibuka pada awal tahun atau menjelang pelaksanaan program pemerintah.
Mengacu pada pengalaman tahun-tahun sebelumnya, pendaftaran Pendamping Desa 2025 diperkirakan akan dimulai pada Maret hingga akhir tahun 2025.
Syarat Pendaftaran Pendamping Desa 2025:
1. Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Usia maksimal 45 tahun dengan pendidikan minimal S1 dari semua jurusan.
3. Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang rehabilitasi mangrove, rehabilitasi lahan, rehabilitasi daerah aliran sungai, pendampingan masyarakat, atau kegiatan lain yang relevan.
4. Tidak sedang terikat kontrak kerja dengan instansi mana pun.
5. Memiliki kemampuan manajerial yang baik.
6. Mampu mengelola administrasi keuangan.
7. Dapat mengoperasikan Microsoft Office, membaca peta, dan menggunakan GPS.
8. Mampu berkomunikasi dengan baik.
9. Siap bekerja di bawah tekanan dan memenuhi target waktu.
10. Bersedia bertugas penuh waktu di lokasi target rehabilitasi mangrove BRGM.
11. Memiliki laptop dan smartphone.
12. Memiliki rekening bank dan NPWP.
Proses pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui laman resmi https://rekrutmenpld.kemendesa.go.id/. Calon peserta disarankan untuk memantau informasi terkini melalui situs web resmi Kemendes PDTT atau media sosial resminya guna memastikan jadwal pembukaan pendaftaran.
Meskipun belum ada pengumuman resmi dari Kemendes PDTT, kabar mengenai dibukanya rekrutmen Pendamping Desa 2025 pada Maret mendatang menjadi peluang bagi masyarakat yang berminat untuk segera mempersiapkan diri.***