BANDAR LAMPUNG, PL– Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan, persiapan Hari Ulang Tahun (HUT) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) yang akan diselenggarakan di kota ini sudah 75%.
Hal itu disampaikannya usai Rapat Persiapan peringatan HUT Ke-22 Apeksi tahun 2022.
“Kita terus kerja untuk kegiatan ini. Wali Kota se-Indonesia akan datang ke Bandar Lampung. Pokoknya pada 26-29 Mei harus oke demi leringatan HUT Apeksi 2022 yang sukses dan tentunya banyak menghasilkan manfaat bagi masyarakat,” Ujarnya, Kamis (12/05/2022).
Selain akan dikunjungi 98 Walikota, para menteri pun turut serta dalam acara tersebut.
“Bunda instruksikan kepada Dinas Lingkung Hidup dan pihak kecamatan untuk menangani sampah,” ujarnya.
Setiap kepala daerah peserta HUT Apeksi 2022 akan didampingi Muli Mekhanai dan anggota Paskibra mulai dari Bandara Radin Intan II hingga ke Kota Bandar Lampung.
“Mereka didampingi supaya mengetahui tempat-tempat favorit kota kita ini,” tambahnya.
Pemkot ingin kegiatan ini berlangsung sukses dan berkesan. Berbagai acara telah dipersiapkan untuk mewarnai peringatan HUT Apeksi 2022. Di antara itu ada syukuran, seminar, workshop, pameran, gowes dan kunjungan wisata atau city tour.
Tri Oktavian