PANTAU LAMPUNG– Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika membuka kegiatan pembekalan dan pelatihan keterampilan bagi anggota dan ASN Polri yang akan memasuki masa pensiun. Acara ini berlangsung di Hotel Emersia Bandar Lampung pada Selasa, 20 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Kapolda Lampung menekankan pentingnya persiapan sebelum pensiun untuk menghadapi perubahan besar dalam kehidupan. “Pensiun adalah awal dari babak baru dalam kehidupan seseorang. Seringkali, pensiun membawa tantangan seperti hilangnya identitas diri, kenyamanan, kesibukan, dan penghasilan,” ujarnya.
Kapolda menambahkan bahwa pelatihan keterampilan menjelang pensiun adalah langkah inovatif untuk membantu para pensiunan Polri menghadapi masa pensiun dengan kesiapan. “Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan keterampilan yang berguna untuk peluang usaha di berbagai bidang, sehingga para pensiunan tidak perlu khawatir kehilangan apa yang telah mereka capai,” jelasnya.
Dia juga mengingatkan bahwa pelatihan ini sesuai dengan prinsip “Pensiun Siap Bahagia Siap”, yaitu sehat, ikhlas, aktif, bermanfaat, dan produktif di usia senja. “Kami berharap pelatihan ini memberikan manfaat nyata bagi anggota Polri yang akan purna tugas, sehingga mereka dapat menjalani kehidupan pensiun dengan baik,” pungkas Kapolda.***