BANDAR LAMPUNG, PL– Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana Meninjau penyaluran Bantuan Tunai Langsung untuk PKL, Warung dan Nelayan.
Turut hadir juga dalam acara ini Assisten Teritorial Panglima TNI mayjen sapriadi, di Kodim 0410 KBL di Makodim 0410 Kota Bandar Lampung, Jumat (15/04/2022).
Asisten teritorial panglima TNI Mayjen Sapriadi mengatakan, bantuan ditujukan kepada PKL, warung kecil dan nelaya. Total bantuan sebesar 600 ribu rupiah.
“Penyaluran bantuan ini di lakukan di kodim di seluruh Indonesia. Bantuan diberikan tunai 600rb tanpa potongan, dan saya akan memantau supaya berjalan sesuai yang di perosedurkan,” ucapnya
Mayjen Sapriadi mengatakan, semua berjalan dengan lancar dan didampingi langsung oleh Walikota Bandar Lampung eva dwiana.
Target di bandar lampung sampai tgl 28 april sudah harus selesai dan ada tambahan 300rb lagi untuk minyak goreng.
Syarat selain indentitas untuk menerima bantuan sudah harus vaksin ke-3 , booster maka itu sudah memenuhi smua syarat untuk menerima bantuan,
Bunda eva mengatakan terimakasih kepada Presiden telah memberikan bantuan penyaluran melalui TNI untuk masyarakat kota Bandar Lampung.