PRINGSEWU, PL – Kepala Badan Kepegawaian dan Sumberdaya Manusia (BKSDM) Eko Sumarmi menyatakan hasil asesmen pejabat eselon II di lingkungan Pemkab Pringsewu sudah diajukan ke pusat oleh Pj. Bupati Adi Erlansyah.
“Saya juga tidak tahu pasti kapan ada rolling jabatan, saya juga ikut asesmen,” ungkap Eko Sumarmi saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (20/7/2023).
Ia menjelaskan asesmen pejabat eselon II yang berlangsung beberapa waktu lalu adalah syarat untuk mengisi jabatan eselon II mendatang.
Menurutnya sekitar 28 pejabat eselon II yang ikut dalam asesmen, sehingga jika terjadi rolling jabatan yang bersangkutan bisa mengikutinya.
Tetapi kata dia untuk melantik jabatan eselon II Pj bupati harus meminta izin pusat melalui KASN, BKN dan Kemendagri. “Prosesnya panjang, sehingga sampai sekarang juga belum ada informasi kapan akan terjadi pelantikan jabatan eselon II,” katanya. (widodo)