PANTAU LAMPUNG – Kodim 0421/LS Lampung Selatan menggelar kegiatan penanaman pohon secara serentak di wilayah Kodam II/Sriwijaya, yang berlokasi di Gunung Rajabasa, Desa Kecapi, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, Senin, 15 Januari 2024.
Kegiatan penanaman pohon secara serentak dihadiri Komandan Korem 043/Gatam beserta jajarannya, Komandan Kodim 0421/Ls beserta jajaran, Forkopimda Provinsi Lampung, Forkopimda Kabupaten Lampung Selatan dan tamu undangan lainnya.
Komandan Kodim 0421/Ls Letkol. Inf. Fajar Akhirudin mengatakan, tujuan dari terselenggaranya acara penandatanganan pohon adalah memberikan gambaran tentang pelaksanaan penanaman pohon secara serentak khususnya di wilayah Gunung Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan.
Dalam kegiatan penanaman pohon secara serentak di tanam sebanyak 200 pohon alpukat dan 200 pohon durian dengan total keseluruhan pada tahap pertama sebanyak 400 pohon yang akan ditanam.
“Penanaman pohon secara serentak ini guna mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan hidup dan dampak pencemaran di wilayah Gunung Rajabasa,” kata Letkol. Inf. Fajar Akhirudin.
Pada kesempatan yang sama Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Iwan Ma’ruf Zainuddin menjelaskan, penanaman pohon secara serentak merupakan kegiatan komando atas dalam mensinergikan rasa cinta dan kepedulian TNI terhadap lingkungan.
“Kita menyadari bahwa hutan sebagai penyangga kehidupan dan sekaligus penyedia hasil hutan berupa kayu, kebutuhan pangan dan penyedia kebutuhan oksigen,” ujarnya.
Lebih lanjut, Danrem 043/Gatam mengajak seluruh tamu undangan yang hadir untuk serentak bersama pemerintah daerah dalam stakeholder lainnya untuk melaksanakan penanaman pohon.
“Penanaman pohon secara serentak ini dilaksanakan di seluruh Kodim-kodim dijajaran Korem 043/Gatam, dengan target 6.300 pohon dengan rincian pohon durian, alpukat, mangga, jengkol di cemara, sengon, pinang, akasia, mahoni dan pohon lainnya,” imbuhnya.
Dulkahar Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Kabupaten Lampung Selatan mewakili Bupati Lampung Selatan menuturkan, kegiatan penanaman pohon secara serentak ini sebagai bentuk riil dukungan TNI kepada pemerintah daerah untuk mewujudkan pelestarian fungsi lingkungan hidup dan mengurangi dampak pencemaran lingkungan.
“Kami Pemerintah Daerah memberikan apresiasi yang tinggi yang dilakukan TNI beserta jajaran kegiatan penanaman pohon secara serentak,” ujar Dulkahar.
Pada kegiatan penanaman pohon secara serentak, Komandan Korem 043/Gatam juga melaksanakan Bhakti Sosial membagikan paket sembako kepada petani dan warga berada di sekitar wilayah Gunung Rajabasa.***
ADVERTISEMENT