oleh

Penjabat Bupati Pringsewu Resmikan Wisata Lanakila Lake di Pagelaran

PRINGSEWU, PL– Destinasi wisata di Pringsewu terus bermunculan. Kali ini Taman Wisata Lanakila Lake di Pekon Pamenang, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, di resmikan Pj. Bupati Adi Erlansyah, Kamis (16/03/23).

Lokasi yang berada di pinggir aliran bendungan way sekampung, ini memberi suguhan baru wisata dengan paronama air bendungan.

Menurut Direktur CV. Lanakila Lake Pamenang Berkarya, Bagus Prasojo, menyatakan destinasi wisata yang di bangun mulai beroperasi sejak 1 Januari 2023. “Proses pembangunannya sendiri dimulai sejak Mei 2022, dan hingga sekarang sudah mencapai 75%. Karena spot-spotnya dinilai sudah cukup banyak, sehingga dilakukan grand opening,” ujarnya.

Ia menjelaskan untuk memanjakan pengunjung, pengelola juga sudah melengkapi dengan sejumlah fasilitas diantaranya Gazebo dan Food Court dengan turut memberdayakan masyarakat sekitar.

Menurutnya Wisata Lanakila Lake siap untuk memenuhi kewajiban terhadap pemerintah, jika ada regulasi-regulasi yang harus dipenuhi seperti kewajiban membayar pajak atau retribusi.

Sementara Pj bupati Pringsewu Adi Erlansyah menyatakan dunia pariwisata dan ekonomi kreatif saat ini menjadi salah satu primadona yang menjadi sektor unggulan dalam rangka meningkatkan pendapatan atau devisa.

Menurut Adi, geliat pariwisata juga terjadi di Provinsi Lampung, termasuk di Kabupaten Pringsewu yang juga sangat bergairah dalam mengembangkan sektor pariwisata.

Adi juga mengapresiasi para pengelola wisata di Pringsewu. “Meskipun Pringsewu tidak memiliki laut, namun di Pringsewu ternyata banyak lokasi yang di jadikan destinasi wisata,” katanya.

Apalagi kata dia dengan di bangunnya bendungan way sekampung, sudah banyak berdiri agrowisata dan beragam sentra industri serta ekonomi kreatif.

Terkait Wisata Lanakila Lake Pringsewu, usai meresmikan (grand opening) yang dibtandi dengan pelepasan balon dan pemotongan tumpeng, pelepasan benih ikan serta penanaman pohon penghijauan, berharap kedepan akan semakin berkembang dan menjadi salah satu destinasi wisata favorit keluarga, yang dapat melengkapi sekaligus mendorong geliat perekonomian di Kabupaten Pringsewu.

Turut hadir dalam acara tersebut: i Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs.Masykur, M.M. beserta para Kepala Perangkat Daerah terkait, Forkopimda, kalangan perbankan, Forum Komunikasi Pokdarwis, Camat dan Kapekon beserta tokoh masyarakat setempat.

Widodo