PANTAU LAMPUNG– Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu, Marindo Kurniawan, menyampaikan selamat kepada Riyanto Pamungkas dan Umi Laila atas terpilihnya mereka sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu periode 2025-2030. Ucapan tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pringsewu, Senin (10/2/2025).
Rapat yang digelar di Gedung DPRD Pringsewu ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD, Bambang Kurniawan, serta dihadiri oleh jajaran Forkopimda, KPU, Bawaslu, unsur pemerintahan daerah, dan berbagai elemen masyarakat.
Dalam sambutannya, Marindo Kurniawan menegaskan bahwa kepemimpinan baru memiliki peran penting dalam mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
“Menjadi pemimpin bukan hanya tentang mendapatkan kepercayaan rakyat, tetapi juga tentang bagaimana mengemban amanah tersebut dengan penuh tanggung jawab. Saya yakin Bupati dan Wakil Bupati terpilih akan menjalankan tugasnya dengan baik,” ujar Marindo.
Ia juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menjaga kondusivitas selama proses Pemilu Serentak 2024.
“Keamanan dan kelancaran pemilu ini merupakan hasil kerja sama yang solid antara pemerintah, penyelenggara pemilu, aparat keamanan, dan tentunya masyarakat Pringsewu,” tambahnya.
Selain menyampaikan apresiasi, Marindo juga berpesan agar sinergi yang telah terjalin dapat terus berlanjut untuk mendukung program-program pembangunan daerah.
“Saya berharap silaturahmi dan kerja sama antara pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat tetap terjaga. Hanya dengan kebersamaan, kita bisa membangun Pringsewu yang lebih maju,” tutupnya.
Dengan kepemimpinan baru, masyarakat Pringsewu berharap adanya langkah-langkah strategis yang dapat membawa kemajuan di berbagai sektor.***