PANTAU LAMPUNG– Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora) mengunjungi Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Kalianda (SMAN 1 Kalianda) sebagai bentuk apresiasi terhadap peran aktif Pramuka sekolah tersebut dalam kegiatan sosial, baik di tingkat kabupaten maupun nasional.
Kunjungan yang dilaksanakan pada Sabtu, 19 Oktober 2024, ini dihadiri oleh Nurhainah, SC., Spd. MA, dan Wahyu Trihatmoko, SE, dari Kemenpora. Mereka diterima oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Kalianda, Darmiyati Sultan, beserta jajaran guru. Acara tersebut juga disertai pertemuan daring dengan Asisten Deputi Bidang Kepemudaan dan Pramuka, Kemenpora Jakarta, yang dipimpin oleh Dr. Amar Ahmad, M.Si.
Dalam sambutannya, Nurhainah menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk dukungan dan apresiasi penuh dari Kemenpora terhadap kegiatan orientasi Pramuka Penegak ambalan Cut Nyak Dien-Raden Intan di SMAN 1 Kalianda.
“Inilah bentuk dukungan dan apresiasi kami terhadap keaktifan dan kegigihan Pramuka SMAN 1 Kalianda,” ujar Nurhainah di hadapan para pengurus sekolah.
Ia juga menambahkan bahwa kunjungan ini bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda, yang menjadi momen penting bagi generasi muda untuk terus berkontribusi dalam pembangunan bangsa.
Sementara itu, salah seorang pengurus komite sekolah, Alfa Robi, menyampaikan rasa bangganya atas kunjungan para pejabat kementerian ke sekolah mereka.
“Beberapa waktu lalu, kami juga kedatangan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan. Kini, Kemenpora hadir. Ini suatu kebanggaan yang sulit digambarkan dengan kata-kata,” ungkap Alfa Robi kepada Pantau Media Group.
Kepala Sekolah SMAN 1 Kalianda, Darmiyati Sultan, turut menyampaikan komitmennya untuk terus berinovasi demi meningkatkan mutu pendidikan di sekolahnya, yang merupakan salah satu sekolah tertua di Lampung Selatan.
“Terima kasih kepada Kemenpora atas apresiasinya. Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan dan prestasi siswa kami,” ujar Darmiyati.
Kunjungan ini semakin memperkuat semangat SMAN 1 Kalianda dalam mengembangkan kegiatan kepemudaan dan memperkokoh peran Pramuka di tengah masyarakat.***