PANTAU LAMPUNG – Drakor Lovely Runner akan kembali menghiasi layar malam ini, tepatnya pada 6 Mei 2024, dengan episode ke-9 yang semakin menegangkan.
Episode terbaru Lovely Runner kali ini memperkenalkan seorang aktris baru yang menjadi saingan Im Sol dalam merebut hati Ryu Sung Jae.
Meskipun sebelumnya Ryu Sung Jae (diperankan oleh Byun Woo Seok) kerap menunjukkan perasaannya kepada Im Sol (diperankan oleh Kim Hye Yoon) saat mereka tinggal serumah, namun cinta mereka akan diuji oleh berbagai konflik.
Cinta mereka akan dihadapkan pada ujian ketika penggemar ECLIPSE marah dan mendesak Ryu Sung Jae untuk meninggalkan grup serta mengakhiri karirnya sebagai idola Kpop.
Kisah mereka akan membawa penonton kembali ke masa lalu saat keduanya masih mahasiswa di Universitas Yanxi.
Namun, cinta Ryu Sung Jae dan Im Sol akan terancam dengan kehadiran Da Hye (diperankan oleh Jung Ah Jung).
Da Hye akan memerankan seorang siswi yang jatuh cinta pada Ryu Sung Jae, dan kecantikannya akan membuat Im Sol merasa cemburu terhadap Ryu Sung Jae.
Sementara itu, Im Sol masih mengalami rasa bersalah terhadap Ryu Sung Jae, bahkan setelah sekian lama. Bagaimana mereka akan menyelesaikan masalah ini?
Jangan lewatkan Lovely Runner episode 9 malam ini, 6 Mei 2024, hanya di tVN Drama!***