PANTAU LAMPUNG– Turnamen bola voli Semi Open Piala Dan Brigif 4 Marinir BS resmi ditutup Kamis (6/11/2025) malam setelah berlangsung selama 35 hari. Penutupan dilakukan langsung oleh Wadan Brigif 4 Marinir, Letkol Marinir Suherman, di Pekon Mataram, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu.
Acara penutupan berlangsung meriah dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kadispora Pringsewu H. Ibnu Haryanto, Kapolsek Gadingrejo mewakili Kapolres Pringsewu, perwakilan KONI Pringsewu, PBVSI, Karang Taruna Kabupaten Pringsewu, serta unsur Uspika Kecamatan Gadingrejo. Tak hanya itu, tokoh masyarakat lintas agama serta warga dari Pringsewu dan Pesawaran turut hadir, menciptakan suasana kebersamaan yang hangat.
Ketua pelaksana turnamen, Tumarno, menyebutkan bahwa total peserta mencapai 58 klub, terdiri dari 48 klub putra dan 10 klub putri. Peserta datang tidak hanya dari Pringsewu, tetapi juga dari Lampung Selatan, Pesawaran, dan Lampung Tengah. Turnamen ini digelar sejak 3 Oktober hingga 6 November 2025, bertepatan dengan rangkaian peringatan HUT TNI ke-80 dan Sumpah Pemuda 28 Oktober, sekaligus memperingati HUT Marinir ke-80.
Menurut Tumarno, total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp20 juta, ditambah piala dan piagam penghargaan. “Turnamen ini menjadi ajang untuk menguji kemampuan atlet voli, sekaligus sarana pembinaan prestasi olahraga di Lampung,” ujarnya.
H. Ibnu Haryanto mewakili Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas, menyampaikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya turnamen yang mampu menyatukan berbagai elemen masyarakat dan generasi muda.
Sementara itu, Wadan Brigif 4 Marinir Letkol Marinir Suherman menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemuda dalam pembangunan bangsa. Ia mengatakan, turnamen ini menjadi simbol soliditas TNI-Polri dan pemuda untuk membangun Indonesia maju, sejalan dengan tema HUT Marinir ke-80: “Membangun soliditas TNI Polri dan pemuda dalam mewujudkan pembangunan bangsa menuju Indonesia maju.”
Hasil pertandingan putra:
1. Juara 1: AGP Riborn (Tulungagung Pringsewu)
2. Juara 2: Tresnomart (Pesawaran)
3. Juara 3: Polda Lampung
4. Juara 4: Bina Putra Banjarejo
Hasil pertandingan putri:
1. Juara 1: MMS Tulangbawang
2. Juara 2: Pioneer Gedong Tataan
3. Juara 3: Spongebob Balam
4. Juara 4: Palapa Bandar Lampung
Anton Subagyo, tokoh masyarakat sekaligus anggota DPRD Pringsewu, menekankan bahwa turnamen ini tidak hanya mengedepankan prestasi olahraga, tetapi juga menjadi wahana silaturahmi dan penguatan sumber daya manusia. “Kegiatan ini juga membuka peluang pengembangan ekonomi warga melalui UMKM setempat. Selain itu, turnamen seperti ini dapat menjadi wadah pencarian bibit unggul atlet voli di Lampung,” ujarnya.
Turnamen ditutup dengan doa bersama lintas agama, menegaskan nilai persatuan dan sportifitas antar peserta. Penutupan ini menjadi puncak rangkaian turnamen yang tidak hanya memperlihatkan talenta olahraga, tetapi juga mempererat hubungan antar komunitas, masyarakat, dan generasi muda di Lampung.***












