PANTAU LAMPUNG– Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda melaksanakan pemeriksaan kesehatan rutin untuk sembilan Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH) pada Selasa, 3 September 2024.
Dalam kegiatan ini, petugas medis melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kondisi fisik dan kesehatan jasmani ABH. Proses pemeriksaan meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tekanan darah, serta identifikasi kondisi kesehatan lainnya.
Kegiatan pemeriksaan ini dilakukan secara bergiliran dengan Warga Binaan Pemasyarakatan lainnya, sebagai bagian dari upaya untuk menjaga kesehatan seluruh penghuni lapas.
Kepala Lapas Kalianda, Chandran Lestyono, yang hadir dalam kegiatan ini, menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan rutin bertujuan untuk mengurangi angka kesakitan di kalangan Warga Binaan.
“Melalui skrining kesehatan secara berkala, kami berharap dapat menekan angka sakit di antara Warga Binaan kami,” ujar Chandran Lestyono.
Lebih lanjut, Chandran menambahkan bahwa selain pemeriksaan kesehatan, petugas juga memberikan informasi mengenai cara menjaga kesehatan dan pentingnya kebersihan lingkungan.
“Selain pemeriksaan, kami juga memberikan edukasi tentang cara menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan kepada Warga Binaan,” tambahnya.
Chandran berharap kegiatan ini dapat mendukung kesehatan ABH dan seluruh Warga Binaan hingga mereka kembali ke masyarakat dan bertemu dengan keluarga mereka.
“Mudah-mudahan semua Warga Binaan kami dapat menjaga kesehatan mereka dengan baik hingga saat mereka pulang dan kembali bertemu keluarga,” tutup Chandran Lestyono.***