PANTAU LAMPUNG– Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat, Drs. Nukman M.M., memimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat di Lapangan Indrapati Cakranegara, Kecamatan Balik Bukit, pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Dalam upacara tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Lampung Barat, Edi Novial, S.Kom, membacakan Naskah Proklamasi, sementara Forkopimda, Pj Sekretaris Daerah Drs. Adi Utama, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Peratin, instansi vertikal, legiun veteran, dan perwakilan siswa turut hadir.
Setelah upacara, Pj Bupati Nukman bersama Forkopimda menyaksikan siaran langsung upacara detik-detik Proklamasi dari Istana Negara, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo. Di Istana Merdeka, Jakarta, Wakil Presiden Ma’ruf Amin bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan ramah tamah antara Forkopimda dan legiun veteran serta pemberian tali asih kepada veteran Lampung Barat. Dalam sambutannya, Pj Bupati Nukman menekankan bahwa peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI adalah momen untuk memperkuat semangat dan motivasi bangsa serta menghargai perjuangan para pahlawan.
“Perjuangan dahulu dan sekarang berbeda; dahulu dengan mempertaruhkan nyawa, sekarang dengan mengisi kemerdekaan untuk kesejahteraan rakyat,” ujar Nukman. Ia menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik demi kesejahteraan masyarakat Lampung Barat dan menghormati jasa-jasa pahlawan.
Sebagai bagian dari perayaan, Pj Bupati bersama Forkopimda melakukan upacara kehormatan dan tabur bunga di makam pahlawan di Pekon Kubu Perahu, Kecamatan Balik Bukit. Nukman mengingatkan pentingnya menghargai jasa pahlawan dan meneruskan semangat perjuangan mereka.
“Kita harus bersyukur dan menghargai jasa para pahlawan dengan meneladani sikap mereka,” pungkasnya.***