PANTAU LAMPUNG – DO EXO, atau yang lebih dikenal dengan DO, kembali mencatat prestasi gemilang dalam karir solonya. Kali ini, vokalis utama dari grup EXO tersebut berhasil mencetak rekor baru yang menggembirakan para penggemarnya di seluruh dunia.
Dilansir dari laporan Soompi pada tanggal 9 Maret 2024, DO EXO berhasil menduduki puncak chart iTunes dengan mini album terbarunya yang berjudul Blossom. Lagu utama dari album ini, Mars, juga berhasil meraih popularitas yang luar biasa.
Comeback DO EXO ini sangat dinantikan oleh para penggemar, terutama EXO-L, karena merupakan penampilan pertamanya setelah keluar dari SM Entertainment dan mendirikan agensinya sendiri. Pada tanggal 7 Mei 2024, DO EXO merilis mini album Blossom, yang langsung menduduki peringkat pertama di tangga lagu iTunes di seluruh dunia.
Album ini memuncaki tangga lagu Album Teratas iTunes di lebih dari 36 wilayah, termasuk Jepang, Brasil, Arab Saudi, dan lainnya. Sementara lagu utamanya, Mars, juga meraih posisi nomor satu di tangga lagu iTunes Top Songs di lebih dari 23 wilayah.
Kesuksesan DO EXO tidak hanya terbatas pada tangga lagu iTunes, tetapi juga memikat penggemar di Tiongkok dengan menduduki puncak tangga lagu penjualan album digital QQ Music dan KuGou Music.
Mini album Blosso berhasil memukau penggemarnya dengan lagu-lagu manis karya Do Kyungsoo, termasuk Mars dan Popcorn, yang menjadi favorit di berbagai negara di dunia.
Kesuksesan ini merupakan pencapaian gemilang bagi DO EXO dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi para penggemar yang telah lama menanti karya terbaru dari sang idola.***