PANTAU LAMPUNG – Setiap langkah BTS selalu menciptakan gebrakan, dan kali ini giliran Jimin BTS yang membuat sejarah dengan rekor popularitasnya dalam dunia KPop.
Jimin BTS, yang dikenal sebagai legenda, telah meraih popularitas luar biasa dan dukungan tak tergoyahkan dari ARMY dan penggemar di seluruh dunia.
Menariknya, Jimin telah memecahkan rekor dengan menjadi peringkat pertama dalam koleksi suara mingguan K-Dol selama 161 minggu berturut-turut!
Sebelumnya, pada periode 1 – 7 April, Jimin mencatatkan total 25.591.432 suara dalam peringkat mingguan KDOL. Dan kini, dalam voting periode 15-21 April 2024, Jimin kembali merebut posisi puncak dengan total 38.244.064 suara.
Rekor ini juga dibarengi dengan pencapaian luar biasa Jimin, yang telah mencapai peringkat 1 harian sebanyak 1042 kali.
Aplikasi untuk memilih idola K-POP, K-DOL, memberikan kesempatan bagi penggemar di seluruh dunia untuk memberikan dukungan.
Pengumpulan suara dapat dilakukan dari berbagai belahan dunia, termasuk Amerika Serikat, Jepang, Asia Tenggara, hingga Korea Selatan.
Jimin juga berhasil menguasai posisi pertama hingga kelima dalam kategori peringkat pertama terpanjang dalam peringkat harian selama 11 hari berturut-turut.
Dengan prestasi gemilang ini, Jimin BTS secara pantas diabadikan ke dalam hall of fame idola. Sungguh, pencapaian yang luar biasa dan memukau!***