PANTAU LAMPUNG – Dalam upaya memperkuat sinergi dan koordinasi di sektor maritim, Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Lampung, Letkol Laut (P) Krido Satriyo Utomo, S.E., M.Tr. Hanla., melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Panjang dan PT Pelindo Regional II Panjang, Senin (10/3/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Danlanal Lampung didampingi oleh Perwira Staf Operasi Mayor Laut (P) Pauzul dan Komandan Kal Pohawang Letda Laut (P) Farouk. Kedatangan mereka disambut langsung oleh Kepala KSOP Kelas I Panjang, Jece Julita Piris, M.Si., yang menyambut baik inisiatif Lanal Lampung dalam mempererat hubungan kerja sama di bidang kemaritiman.
“Lanal Lampung berkomitmen untuk terus bersinergi dengan KSOP dalam menjaga keamanan maritim, termasuk pengawasan lalu lintas kapal serta pencegahan berbagai pelanggaran hukum di wilayah perairan Lampung,” ujar Letkol Laut (P) Krido Satriyo Utomo.
Diskusi yang berlangsung juga membahas peningkatan pengawasan dan pengamanan di sekitar pelabuhan serta koordinasi dalam pertukaran data dan informasi maritim guna menciptakan ekosistem pelayaran yang lebih aman dan kondusif.
Bahas Dukungan Operasional Kapal Perang, Danlanal Kunjungi Pelindo
Usai pertemuan di KSOP, Danlanal Lampung melanjutkan kunjungannya ke PT Pelindo Regional II Panjang, di mana ia disambut oleh General Manager Pelindo, Imam Rahmiyadi, beserta jajarannya.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai aspek kerja sama, khususnya terkait dukungan fasilitas bagi kapal perang Republik Indonesia (KRI) yang bersandar di Pelabuhan Panjang dalam rangka operasi militer maupun patroli keamanan laut.
“Pelabuhan Panjang memiliki peran strategis dalam mendukung kelancaran operasi TNI AL. Oleh karena itu, sinergi dengan Pelindo sangat penting untuk memastikan kesiapan fasilitas sandar bagi kapal-kapal perang,” jelas Danlanal Lampung.
Pihak Pelindo menyatakan kesiapan mereka untuk terus mendukung operasional TNI AL, termasuk dalam penyediaan fasilitas yang dibutuhkan serta kelancaran aktivitas logistik yang berkaitan dengan pertahanan negara di wilayah perairan Lampung.
Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara Lanal Lampung, KSOP, dan Pelindo dalam menjaga stabilitas keamanan maritim, sekaligus memastikan kelancaran arus transportasi laut di Provinsi Lampung.***