PANTAU LAMPUNG – Pasangan calon Bupati Pringsewu nomor urut 3, H. Riyanto Pamungkas dan Umi Laila, meraih sambutan hangat dalam acara kampanye mereka yang digelar di Pekon Sidoharjo, Kecamatan Pringsewu, pada Selasa (22/10/2024). Acara ini dimeriahkan oleh pertunjukan seni Kuda Lumping yang menambah suasana riuh.
Kehadiran H. Riyanto Pamungkas disambut dengan yel-yel penuh semangat dari warga setempat yang memanggilnya “bakul kopi jadi Bupati,” menambah semarak kampanye.
Dalam pidatonya di hadapan para pendukung, Riyanto mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dan doa dari masyarakat. “Saya berharap dengan dukungan serta pilihan Anda semua, saya bisa memimpin Pringsewu selama lima tahun ke depan. Jangan lupa untuk memilih dan mencoblos nomor 3, Riyanto-Umi Laila, pada Rabu Pon, 27 November,” ungkapnya.
Riyanto juga memaparkan sembilan program unggulan yang akan dilaksanakan jika terpilih sebagai Bupati. Program-program tersebut mencakup pengembangan bidang pertanian, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), serta pelestarian budaya. Dia menargetkan pencetakan tiga ribu UMKM baru untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat.
“Usaha kerakyatan melalui UMKM sangat penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sementara itu, dalam bidang pertanian, kami akan memastikan pasokan air dan pupuk mencukupi, karena kedua hal ini merupakan kebutuhan pokok yang menentukan keberhasilan pertanian,” jelasnya dengan semangat.
Acara kampanye tatap muka ini juga dihadiri oleh Ketua PSHT Kabupaten Pringsewu, Bapak Lesung, serta pendukung lainnya dari Pekon Sidoharjo. Keberadaan tokoh masyarakat semakin memperkuat dukungan terhadap pasangan calon ini.
Dengan antusiasme tinggi dari masyarakat, H. Riyanto Pamungkas dan Umi Laila bertekad untuk membawa perubahan positif bagi Pringsewu.***