PANTAU LAMPUNG – Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad, menghadiri acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat administrator, pengawas, dan fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah pada Senin, 22 Juli 2024. Acara tersebut berlangsung di Aula BKPSDM dan dihadiri oleh Pj. Sekda, Asisten Administrasi Umum, Kepala BKPSDM, Inspektur, serta beberapa Kepala Perangkat Daerah.
Kepala BKPSDM, Bambang Setiawan, dalam laporannya menyebutkan bahwa dasar pelantikan ini merujuk pada Surat Kemendagri RI Nomor 100.2.2.6/523/OTDA tanggal 11 Juni 2024 yang mengatur persetujuan pengangkatan dan pelantikan pejabat administrator, pengawas, pejabat fungsional, kepala puskesmas, dan kepala sekolah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah. Bambang juga menjelaskan bahwa rolling pejabat ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan organisasi dan meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan serta pelayanan masyarakat, sesuai dengan perkembangan pembangunan menuju Lampung Tengah yang lebih baik.
Dalam pelantikan kali ini, Bupati Musa Ahmad melantik 15 pejabat baru, terdiri dari 10 Camat dan 5 Kepala Bagian. Beberapa pejabat yang dilantik termasuk M. Saleh PS sebagai Camat Anak Tuha, Andi Nazola sebagai Camat Pubian, Ricky Augusta sebagai Kepala Bagian Hukum, dan Akhmad Riyyandi sebagai Kepala Bagian Administrasi Pembangunan.
Bupati Musa Ahmad berharap agar pejabat yang baru dilantik segera menyesuaikan diri dengan tugas dan kondisi di tempat kerja masing-masing. Ia juga mengingatkan pentingnya memegang teguh dua hal: rasa syukur dan rasa terima kasih. “Jika dua hal ini diterapkan, insya Allah akan mempermudah dalam menjalankan tugas di manapun berada,” ujar Bupati Musa Ahmad.***