JAKARTA, PL— Puan Maharani jadi tokoh politik populer yang paling dicari dalam internet di Indonesia selama September, Jumat, 30 September 2022.
Ia bahkan mengalahkan nama besar Presiden Joko Widodo, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hingga Presiden pertama Indonesia, Soekarno.
Popularitas pencarian tertinggi Ketua DPR RI perempuan pertama itu terjadi pada 9 September, 11 September dan 12 September kemudian ditutup melandai 22 September.
Akan tetapi tak terpungkiri popularitas Puan meningkat lantaran beberapa isu dan peristiwa atau aktivitas yang dilakoni anak dari Ketua Umum PDI Perjuangan tersebut. Berikut ini isu-isu yang mempengaruhi popularitas Puan Maharani.
9 September
1. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, mengomentari pertemuan antara Ketua DPP PDI Perjuangan (PDI-P) Puan Maharani dan Ketua Umum partai Gerindra, Prabowo Subianto bahwa Safari politik yang dilakukan Puan merupakan bagian dari silaturahmi dengan para pimpinan partai politik atas perintah dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.
2. Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan bahwa pihaknya mendengar aspirasi sejumlah elemen masyarakat yang unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM dan akan menindaklanjuti-nya dengan menyampaikan kepada Pemerintah.
3. Ratusan Ibu-ibu mendeklarasikan dukungan kepada Ketua DPR Puan Maharani sebagai calon presiden (capres) 2024. Deklarasi dilaksanakan di Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), pada Selasa (6/9/2022). Kegiatan tersebut juga dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Kelahiran Puan Maharani ke-49. Puan Maharani Dinilai Calon Pemimpin yang Memperjuangkan Hak dan Nasib Kaum Perempuan.
11 September
1. Data Pribadi Puan Maharani Dibocorkan Bjorka, Terungkap Baru Dua Kali Vaksin Covid-19
12 September
1. Viral Puan Maharani Rayakan Ultah di Sidang Paripurna, Anggota DPR: TIdak Langgar Kode Etik 22 September
2. Puan Maharani Dinilai Tokoh Politik Nasional dengan Rekam jejak jelas
3. Seknas kenalkan Puan Maharani di 13 provinsi dalam tiga bulan
4. Puan Maharani Tersanjung Ada Dewan Kolonel yang Berjuang Mengangkat Elektabilitasnya di Pilpres 2024
5. Puan Maharani direncanakan akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Jejak digital juga mencatat daerah-daerah Top Ten yang paling banyak mencari informasi tentang bakal calon presiden pemilu 2024 itu. Yakni, Bengkulu, Sulawesi Utara, Riau, Kalimantan Barat, Kepulauan Riau, Sumatera Utara dan Bali. Sementara provinsi lainnya masih belum maksimal bahkan nihil yang mencari nama Puan Maharani.
(PL-03)